Biasanya dendeng yang kita temukan di rumah makan atau restoran adalah denden yang di goreng. Tapi disalah satu rumah makan di Sumatera Barat dapat kita temukan dendeng yang dibuat dengan cara di bakar. Rasanya tidak kalah dengan dendeng yang di goreng. Mau mencobanya tapi belum sempat ke Sumatera Barat? Kita coba membuatnya sendiri, yuks.
Bahan yang diperlukan
- 1 kg daging sapi potong tipis.
- 3 cm jahe, memarkan.
- Air untuk merebus daging.
- Garam secukupnya.
- Minyak untuk menumis.
Bumbu yang dihaluskan
- 10 buah cabe merah keriting.
- 5 siung bawang merah.
- 3 siung bawang putih.
- 1 sendok teh ketumbar.
- Garam secukupnya
Cara membuatnya
- Rebus daging bersama jahe dan garam jangan terlalu matang angkat dan tiriskan.
- Memarkan daging yang telah direbus tadi.
- Panaskan minyak goreng.
- Tumis bumbu halus hingga harum.
- Lumuri daging dengan bumbu yang telah ditumis, diamkan sebentar.
- Siapakan tunggu untuk membakar.
- Bakar daging dengan alat bakar.
- Oleskan bumbu sambil dagingnya di bolak balik.
- Bakar hingga matang.
- Hidangkan bersama keluarga anda.
Baca juga
- tahu panggang saus pedas
- ikan bakar bumbu padang
- cumi bakar bumbu pedas
- ayam bakar saus madu
- dendeng bakar
- pepes peda bumbu merah
- tahu panggang
- lele bakar sederhana
- otak-otak ikan
KATAGORI PILIHAN
KATAGORY ANEKA MASAKAN PRAKTISKATAGORY ANEKA SAYUR DAN SAMBAL
KATAGORY ANEKA IKAN DAN SEAFOOD
KATAGORY ANEKA AYAM
KATAGORY ANEKA DAGING
TIPS DAN PERAWATAN