Bosan dengan sambal yang itu-itu saja. Saatnya kita berkreasi untuk membuat sambal yang enak.
Salah satunya adalah "Sambal Mangga". Perpaduan antara rasa pedas dan rasa mangga akan
membuat selera makan anda berambah, terlebih bagi yang suka asam-asam.
Berikut ini Kumpulan Resep akan membagi resep "Sambal Mangga" kesukaan.
Bahan yang diperlukan
- 150 gram daging mangga. Boleh yang muda atau setengah masak. Cita rasa yang diberikan keduanya akan berbeda.
- 10 cabe merah, cincang halus, boleh di tambah maupun di kurang sesuai selera.
- 5 cabe rawit, boleh dikurang maupun di tambah sesuai selera cincang halus.
- 5 siung bawang merah, cincang halus.
- 3 siung bawang putih, haluskan.
- Garam secukupnya.
- Air jika perlu.
- Capurkan semua bahan, aduk hingga semuanya tercampur.
- Boleh ditambahakan sedit air, boleh tidak.
- Diamkan selama 1 jam. Semua rasa akan menyatu.
- Sambal mangga siap di santap.
0 komentar:
Post a Comment